TRAVEL AGENT

Memulai Usaha Travel Agent


Tips Travel Berwisata atau travelling adalah kegiatan yang menyenangkan untuk melepaskan penat dari rutinitas sehari-hari. Bukan cuma di luar negeri, di Indonesia dengan keberadaan ribuan pulau dan tempat wisata domestik sangat menarik untuk dikunjungi.

Sekarang ini banyak masyarakat lebih memilih travel agent dalam mengurus semua hal yang berkaitan dengan wisata mereka.

Dengan adanya travel agent atau biro perjalanan akan lebih memanjakan konsumen dalam pengurusan tiket perjalanan, reservasi hotel, pengurusan dokumen perjalanan, dan lain-lain.


Dengan kata lain bisnis travel agent sangat menjanjikan. 

Peluang usaha travel agent dapat dibilang booming di kalangan orang banyak terutama di kalangan pengguna internet.

Tahap memulai usaha travel agent :

  1. Melakukan kerjasama dengan jaringan maskapai penerbangan, kereta api, dan bus.
  2. Memasang jaringan internet dan telephone untuk memudahkan akses informasi.
  3. Mencari referensi tempat wisata yang popular dan banyak dikunjungi wisatawan.
  4. Melakukan kerja sama dengan agen perjalanan lokal untuk sarana transportasi.
  5. Mencari tenaga kerja yang berkualitas dan berpengalaman dibidang online tiketing.

Lalu bagaimana anda dapat memulai usaha ini dan mendapat System Reservasi Online 24 jam?

Cara pertama tentu saja anda dapat mendaftar langsung melalui maskapai penerbangan, beberapa Maskapai biasanya akan membolehkan anda masuk kedalam System Reservasi Online 24 jam mereka namun sebagian lain ada yang menuntut kita sendiri yang membuat atau mempunyai sistem yang bisa dibeli.

Apa itu System Reservasi Online 24 jam, ini adalah sistem yang memungkinkan anda berjualan tiket pesawat secara online. Bukan itu saja, sistem ini juga dapat digunakan untuk:
  1. Melihat jadwal keberangkatan.
  2. Melihat kursi yang tersedia.
  3. Melihat harga tiket.
  4. Mencari tiket promo.
  5. Booking tiket sendiri.
  6. Issued atau menerbitkan tiket sendiri.
  7. Untuk airline: Garuda Indonesia, Lion Air, Sriwijaya Air dan Citilink.
  8. Untuk airline lain dan maskapai asing via Customer Service.
  9. Mencetak tiket sendiri.
  10. Harga Tiket Resmi Maskapai.
  11. Program Pendukung berisi Panduan Reservasi dan Harga sewa hotel se-Indonesia.

Pertumbuhan yang besar dan jumlah penumpang baik dalam dan luar negeri yang akan mencapai sekitar 60 juta orang adalah target pasar yang menggiurkan. Pertumbuhan ini bukan hanya di nikmati oleh maskapai penerbangan tapi juga oleh seluruh komponen yang mendukung industri penerbangan, termasuk kita.

Melihat tingginya kebutuhan transportasi tersebut, bisnis travel agent pada saat ini menjadi usaha yang menjanjikan karena selalu dibutuhkan setiap orang dan tak kenal waktu. Bisnis travel agent pada saat ini kian menjamur, hal ini karena hampir setiap orang semakin sering bepergian yang secara otomatis juga semakin tergantung dengan travel agent ini. Peningkatan standar ekonomi masyarakat turut mendorong terus berkembangnya bisnis ini. Bisnis yang seolah tak pernah sepi ini pun mulai dilirik banyak peminat yang ingin menggeluti dan terjun di bisnis travel agent ini.

Antusias yang juga tinggi dalam usaha ini pula membuat duniapulsa.co berbagi kesempatan dengan menjadikan anda sebagai rekanan terbaik. Tanpa harus membebani anda dengan modal yang besar, terutama anda bisa belajar mulai dari nol. Kami akan mengedukasi anda langkah-langkah nyata untuk sukses dalam usaha ini. Pada intinya duniapulsa.co ingin maju bersama anda, oleh karena itu pelayanan dan informasi adalah hal terpenting bagi kami.

0 comments:

Post a Comment

 
AL- MAKRUF MULTIPAYMENT © 2011 | Designed by AHMAD MAKRUF, in PEKALONGAN News,